Pengertian Perubahan Sosial

Ada banyak beberapa perspektif tentang pengertian perubahan sosial, dalam makalah ini penulis mencoba untuk mengakomodir semua definisi yang ada.
Dibawah ini merupakan pengertian yang dikemukakan oleh ahli social yang dikutip dari buku sosiologi suatu pengantar yang ditulis oleh Soerjono Soekanto[1].
    Kingsley Davis mengartikan perubahan sosial sebagai perubahan-perubahan dalam struktur dan fungsi masyarakat.

    Maclver, Perubahan-perubahan sosial dikatakannya sebagai perubahan-perubahan dalam hubungan sosial (social relationship) atau sebagai perubahan terhadap keseimbangan hubungan sosial.

Gillin dan Gillin mengatakan perubahan-perubahan social sebagai suatu variasi dari cara-cara hidup yang telah diterima, baik karena perubahan-perubahan kondisi geogafis, kebudayaan materil, komposisi penduduk, ideology maupun karena adanya difusi ataupun penemuan-penemuan baru dalam masyarakat.
Kemudian Samuel Koenig mengatakan bahwa perubahan social menunjuk pada modifikasi-modifikasi yang terjadi dalam pola-pola kehidupan manusia yang terjadi karena sebab-sebabmaupun sebab-sebab intern maupun sebab-sebab ekstern
Selo soemardjan; perubahan social merupakan perubahan-perubahan pada lembaga-lembaga kemasyarakatan di dalam suatu masyarakat, yang memengaruhi sistem socialnya, termasuk didalamnya nilai-nilai, sikap, dan pola perilaku diantara kelompok-kelompok dalam masyarakat. Tekanan pada definisi tersebut terletak pada lembaga-lembaga kemasyarakatan sebagai himpunan pokok manusia, yang kemudian mempengaruhi segi-segi struktur social.

Prof. Dr. M. Tahir Kasnawi[2] mencoba menarik kesimpulan dari pemikiran-pemikiran para ahli social. Beliau mengemukakan bahwa perubahan social merupakan suatu proses perubahan, modifikasi, atau penyesuaian-penyesuaian yang terjadi dalam pola hidup masyarakat, yang mencakup nilai-nilai budaya, pola perilaku kelompok masyarakat, hubungan-hubungan sosial ekonomi, serta kelembagaan-kelembagaan masyarakat, baik dalam aspek kehidupan material maupun nonmateri.
Sumber :
  1. Soerjono Soekanto. Sosiologi;suatu pengantar. Jakarta:Rajawali Pers, 2006
  2. www.pustaka.ut.ac.id

[1] Lihat soerjono soekanto. Sosiologi;suatu pengantar. Jakarta:Rajawali Pers, 2006, hal 262
[2] Lihat di www.pustaka.ut.ac.id


Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Pengertian Perubahan Sosial"

Posting Komentar